Senin, 29 Desember 2014

Resistensi Antibiotik

Minum Obat Tapi Gak Mempan??

Haloo, gak kerasa udah mau akhir tahun 2014 lagi ya..? Mau ucapin selamat Tahun Baru tapi masih belum waktunya... Ngomong-ngomong, apa ada nih keluhan soal obat? Kok saya minum obat tapi gak sembuh-sembuh? Padahal saya udah beli antibiotik yang kata orang tokcer loh.. Hmm.. Kenapa ya?? Nah.. Sekarang saya mau coba mendongengkan sedikit soal ini nih.. Namanya resistensi antibiotik atau juga dibilang kekebalan terhadap antibiotik.. Yang pasti antibiotik itu beda ya sama obat pusing atau sakit kepala yang dijual bebas, biasanya obat ini harus diresepkan oleh dokter.. Nah siapa yang kebal?? Kok bisa kebal? Saya?? Hmmm.. Yuk dibahas lebih lanjut biar cepet.. Hehe..

http://www.channelstv.com/wp-content/uploads/2012/11/AntibioticResistance.jpg
Apa sih itu Resistensi Antibiotik?
Pertama-tama kita harus tau kapan sih antibiotik itu harus diberikan, apakah sakit seperti saya sekarang ini perlu minum antibiotik? Nah.. Kalau kamu pergi ke dokter dan diberi oleh-oleh antibiotik, berarti kata-kata ini harus ditanam dalam hati dan dipegang baik-baik ya (Ditanam tapi dipegang...?).... Ya.. betul, ini harus DIINGAT!! Kalau diberi ANTIBIOTIK harus DIMINUM tepat SESUAI ANJURAN ya :)..
Sebelum itu mari kita balik lagi ke : Apa itu Resistensi Antibiotik? Jadi resistensi antibiotik adalah proses terjadinya kekebalan dalam tubuh mikroorganisme yang menginfeksi tubuh kita terhadap obat yang seharusnya dapat membunuh mikroorganisme tersebut (WHO 2014). Nah ini hal yang bikin obat yang kita minum ini bisa jadi gak berfungsi untuk membunuh predator mini dalam tubuh kita loh.. Malahan efek samping obat ini aja yang bisa kita rasakan.. Rugi kan? Pastinya..

Kok bisa terjadi Resistensi Antibiotik?
Sebenarnya sistem dan mekanisme dari kebalnya mikroorganisme terhadap antibiotik ini cukup rumit, tapi ini biasa disebabkan oleh karena terjadinya mutasi pada mikroorganisme tersebut.. Buat pengandaian, obat atau antibiotik ini seharusnya menempel pada dinding sel bakteri ini dan antibiotik ini bekerja sebagai 'kunci' yang tepat untuk masuk kedalam 'lubang kunci' yang ada pada mikroorganisme supaya saat 'pintu'nya terbuka mikroorganisme ini bisa 'dirampok' dan 'dibunuh' supaya tidak menginfeksi lebih lanjut.. Tapi karena suatu sebaab lubang kunci ini diganti oleh mikroorganisme tersebut dan terjadilah demikian... :) 'Kunci' ini jadi tidak berguna dan tetap menimbulkan efek samping karena harus diserap oleh tubuh dan dikeluarkan kembali..
Kedua, yaitu penyebab yang membuat mikroorganisme ini sadar dan harus mengganti 'kunci'nya yaitu karena kita seringkali tidak mengabiskan obat SESUAI ANJURAN.. :) Singkat kata sih begitu... Hehe.. Apa aja itu antibiotik? Nah, contoh-contoh antibiotik bisa dilihat digambar dibawah ya.. :)

http://amrls.cvm.msu.edu/images/pharm/Broad-vs-Narrow-Spectrum-Antibiotics.jpg

Apa yang Harus Saya Lakukan??
Untuk yang ini sudah jelas dong.. MINUM obat SESUAI ANJURAN, walaupun kamu merasa sudah sembuh, kamu harus tetap meminum obatnya karena mungkin saja masih ada mikroorganisme penginfeksi yang masih tersisa didalam tubuh kamu yang nantinya bisa sadar diri seperti contoh diatas loh.. Jadi ingat untuk tetap minum obat SESUAI ANJURAN ya.. :)
Ini Virus... http://bonnevillefp.com/news/wp-content/uploads/2013/01/antibiotics.jpg
CATATAN.. Kalau kamu sudah merasa sakitnya tetap berkepanjangan mau tidak mau kamu harus kembali ke dokter ya.. Karena mungkin saja kamu sudah membuat mikroorganisme ini kebal terhadap obatnya ya.. Selanjutnya pasti dokter memberi obat yang lain dan ini harus diminum SESUAI ANJURAN yaa :) Karena kalau dokter sudah tidak bisa memberi antibiotik lainnya kamu bisa-bisa makin parah loh sakitnya alias gak sembuh-sembuh... :(.. Gak mau kan?? Jadi itu deh... Oh ya.. Kalau seandainya kamu flu, jangan coba-coba beli antibiotik sendiri ya.. Karena flu itu sendiri seringkali disebabkan oleh virus yang memang bukan disembuhkan oleh antibiotik..

Hmmm, mungkin kali ini cukup segitu aja ya... Jadi pesannya jangan langsung pilih antibiotik kalau kamu sakit ya.. Karena antibiotik itu harus dengan resep dokter.. dan jangan lupa diminum sesuai anjuran dan harus habis kalau memang dokter bilang harus habis ya.. :) Jangan cuma karena merasa sudah sembuh dan kamu malah berhenti minum obatnya.....!!
Mungkin sekian untuk kali ini, terimakasih buat yang sudah mau baca dongeng singkat ini.. Semoga bermanfaat dan selalu ditunggu komentar, kritik, pesan, dan sarannya ya..! Terimakasih :) :) :) -D-

Sumber :
1. World Health Organization - Antimicrobial Resistance 2014.
2. Berbagai sumber.

0 komentar:

Posting Komentar